Lakshmi, Bocah Yang Memiliki 4 Kaki dan 4 Tangan di India

>> Friday, October 15, 2010


INDIA - Seorang bocah dua tahun yang memiliki empat kaki dan empat tangan menjalani operasi pembedahan. Operasi melibatkan 30 tim dokter dari berbagai spesialisasi.
diduga dua dari empat kaki dan tangan yang dimiliki bocah bernama Lakshmi Tatma itu merupakan anggota tubuh saudara kembarnya yang berhenti tumbuh saat dikandungan ibunya.



Sebab, menurut analisa tim medis, bocah kelahiran kampung Bihar Utara, India itu sebenarnya memiliki potensi bayi kembar saat di kandungan ibunya. Masyarakat setempat kemudian mempercayai kelahiran Lakshmi sebagai bayi titisan dewi kesehatan India yang juga memiliki empat kaki.



Lahir dari sebuah kelaurga miskin, awalnya Lakshmi selalu ditolak saat hendak berobat di rumah sakit pemerintah. Namun keadaan berubah setelah dr Patil Mamatha mendengar kabar soal Lakhsmi. dr Patil akhirnya berkunjung ke desanya dan menyatakan akan membantu.



Lakshmi akhirnya dibawa ke rumah sakit Narayana Health City untuk menjalani operasi pemisahan tulang belakang dan ginjal dari anggota tubuh kembarannya. Sejumlah 30 dokter yang menangani terbagi dalam dalam tiga shift per-hari.


Operasi ini membuat orang tua bocah yang tak dapat berdiri dan berjalan ini cukup lega. Sebab, tanpa operasi pemisahan ini, mustahil bagi Lakshmi bertahan hidup hingga dewasa.


Sumber: Unikaja.com 

0 comments:

Post a Comment

Links

statistik

free counters

  © Free Medical Journal powered by Blogger.com 2010

Back to TOP